Tuesday, December 13, 2011

Sebelum tahun ini benar-benar habis

Alhamdulillah... tahun 2011 ini hampir berakhir...
ada beberapa fakta yang paling berbeda ditahun ini dari pada tahun sebelumnya, yaitu:

- Tahun pertama gw hidup dari uang negara (gaji PNS)
- Tahun ini adalah tahun pertama tanpa bangku pendidikan formal dari gw masuk TK sampai sarjana baru tahun ini ga ada yang namanya sekolah atau kuliah).
- Tahun terbanyak gw berpergian Pesawat udara, total 27 domestik dan 2 internasional.
- Tahun terlama tinggal di kota Medan (setelah 11 tahun merantau dengan imej anak medan)
- Tahun ini akhirnya punya paspor RI.
- Tahun pertama gw keluar negeri.
- Tahun ini GAGAL MENIKAH :(
- Tahun ini Jimmy dijual (motor mioku tersayang setelah sekian lama nyicilnya)
- Tahun ini 3 x ganti motor... (kapan ya, ganti mobil)... hehehehe
- Tahun ini paling banyak ngerasain di Ngambekin Pacar :p
- Tahun ini berhasil menginjakkan kaki di KM 0 Indonesia .... GREAT SABAAAANG...!!
- etc.... nanti ditambah lagi kalo ada yang belum,,,

btw....
terimakasih, thanks, mersi, syukro, moloate, nuhun, for this tahun...
for everyone.. for my family... future mother of my children (insyaAllah)... for my friend, from everyone that i meet in my journey that i know and unknown...

Sunday, November 20, 2011

#masa lalu, sekarang, dan masa akan datang

Banyak hal yang rasanya ingin diulang tapi semua sudah terjadi.
dulu kita yakini ini sebagai pilihan, lalu hari ini kit asadari itu sebuah kesalahan,
tapi kita tidak pernah tahu kalau besok pilihan itulah jalan yang terbaik....

Wednesday, October 19, 2011

Tuhan tau kita dimana saja, karna tuhan ada dimana-mana.

Dear My Blogs...

Pagi ini, kembali pertanyaan itu muncul.
tentang hakikat menjalani hidup yang hanya sekali ini.
tentang menjadi berarti dan tidak terlupakan.

apa jalan yang kujalani ini adalah salah?
aku sudha tau jawabannya dari tahun 2008, yaitu: jalan kita tak pernah salah karna yang salah adalah kalau kita tak berjalan"

apa yang sedang kujalani ini sia sia?
tentu tidak, karna aku bekerja dan memiliki pekerjaan yang banyak diperebutkan orang lain.

sepertinya aku kurang bersykur akhir-akhir ini,
aku tahu tuhan melihat kita dimana saja,
aku tahu rezeki seseorang ga akan ketuker,
aku tahu tuhan selalu mendengar dan memberikan kita jalan yang terbiaik,

tapi..
kenapa aku jadi begini,
sangat-sangat ragu yang yang tuhan telah berikan hari ini.

Ya Allah.... maafkan hamba, hamba salah.
terima kasih karena ditengah kegersangan ibadah hamba ini, engkau masih sudi memperingatkan hamba dan tidak memberiakn azab pada hamba.

aku memohon kepadamu ya Allah...
engkau maha pemberi jalan yang mampu membolak-balikkan kehidupan hamba,
jangan engkau berikan azabmu padaku yang hina ini.

AKU AKAN BERUSAHA LEBIH BAK YA ALLAH.
AKU AKAN BERUSAHA MENJALANI INI SEMUA LEBIH IKHLAS YA ALLAH.
AKU AKAN BERUSAHA JADI LEBIH BAIK DAN LEBIH BAIK DAN LEBIH IKHLAS YA ALLAH.

YA ALLAH...
Engkaulah yang maha mengetahui, bahkan lebih mengtahui isi hatiku.
Maafkan aku ya Allah..
aku saja sering salah meminta masa depan padamuy ya Allah.. tapi engkau berikan juga,
demi pendewasaan bagiku.

YA ALLAH...
kalau memang disinilah masa depanku, atau bukan disinilah masa depanku.
Hamba serahkan sepenuhnya padamu ya Allah..

Mulai hari ini, hamba hanya akan bekerja dan bekerja untuk memberikn ang terbaik.
Mulai hari ini, hamba akan hanya mengeluh dan berdoa padamu ya Allah.

Maadkan hamba Ya Allah...

Polisi teratai dan Polisi gelombang

Normalnya Dari rumah kekantor jaraknya sekitar 40 menit menggunakan sepeda motor.
Pagi ini waktu mau berangkat kerja saya melihat seorang polisi sedang menasehati seorang ibu yang tidak pakai helm.
dimulai dengan menyapa, caranya santun sekali dan sang ibu terlihat sangat menerima nasihat tersebut dan seluruh org yang sedang berhenti dilampu merah tersebut seperti terpanah dan memperhatikan.
Beb...erapa KM kemudian saya melihat lagi seorang polisi terihat seperti sedang menunggu mangsa diseberang lampu merah dan beberapa org dilampu merah dekat saya berhenti terdengar berbisik2x: liat tuh, lagi cari uang sarapan..
Perbedaan polisi pertama dan kedua adalah, polisi pertama memiliki lambang seperti sebuah teratai, dan polisi kedua memiliki lambang seperti gelombang air.
saya tidak tau makna kedua lambang tersebut. Tapi saya yakin, polisi pertama memiliki pangkat yang lebih tinggi.

Selamat pagi kawan-kawan...
Mari bekerja lagi, mari berkarya.
Mari kita pertahankan kebiasaan baik untuk menjadi yang berguna.

Sunday, October 16, 2011

Kuala Lumpur, Oktober 2011






ALhamdulillah...
akhirnya paspor gw yang masih hangat beguna.
Malaysia adalah negara pertama yang berhasil mendaratkan stempelnya dipaspor ini.

bermodal tiket promo dari airasia.com
gw dan sohib gw hadrian berangkat kemalaysia jumat sore sepulang dari kantor.

dengan stelan khas gw sendal jepit, celana jeans, dan kaos Qs yang udah pudar ga jelas (kata mamak malah warnanya kaya muntah kucing) :p
gw berangkat dengan menggunakan oJek kebandara.

sampai dibandara ternyata gw terlalu menganggap remeh Polonia.
begitu nyampe bandara ternyata gw salah masuk kebandara domestik.

akhirnya...
dengan sedikit ngos-ngosan lari2x kebandara internasional.

Sampai diKL ternyata KL cuma segini toh..
BAGUSSS.... teratur..
ada kesimpulanya: "KL ga dibangun dalam semalam: :)

Saturday, October 8, 2011

Ajaran Baik

Apa itu Agama?

adalah hal baik yang menetramkan kehidupan umat manusia.
semua agama bertujuan baik dan menjadikan penganutnya baik.
bagi yang hidup dan bermasyarakat didalamnya akan merasakan toloransi dan keadilan,

Friday, October 7, 2011

Asrama Haji Medan 1423H (MUsim Haji)

Hari ini gw jumatan ditempat biasa...
diasrama haji medan (depan Kantor BWS Sumatera II)

tapi ada yang beda, karna sekarang menjelang musim haji.
jadi otomatis banyak calon jemaah jaji yang sedang menunggu giliran keberangkatan yang ikut melaksanakan shalat Jum'at dimasjid ini.

SubhanaAllah.... hari ini aku melihat kembali betapa inginya aku memberangkatan mamak untuk naik haji. walalupun beliau tidak pernah minta secara langsung, tapi aku yakin ada sebuah keinginan dan kebanggaan jika aku bisa memberangkatkannya.

Selesai shalat jum'at air mataku tiba2x keluar....
aku melihat dikiri dan kananku jemaah haji yang akan berangkat.
rata2x usia mereka sudah 50 tahun keatas,
dengan kaki yang sudah keriput, napas tersengal-sengal...
kuku kaki yang sudah menghitam...

Kerja Keras... Menabung.. itu yang membuat mereka sampai disini.
sebentar lagi menjadi tamu Allah..

Selamat Jalan Bapak ibu jemaah haji 1423H
semoga menjadi Haji yang mabrur selamat sampai kembali ketanah air.
Semoga tidak akan lama lagi aku dan ibuku bisa berada ditengah-tengah kalian.

Amin

Tuesday, October 4, 2011

Rendah dan Hina

Hari ini nyampe kantor kecepetan,
trus sambil sarapan pagi ngobrol2x sama OB:

dapat inspirasi, ringkasnya gini:

Tak masalah memulai dari hal serendah atau sehina apapun,
yang terpenting dimana nanti kita akan berdiri
dan melihat setinggi apa hasil yang kita bisa peroleh.

Tak perlu banyak bicara, berbuat saja...

Hal yang membahagiakan dalam perjalan hidup gw adalah:
gw udah tau apa yang akan gw ceritakan dimasa depan gw,
so untuk hari ini gw mesti berbuat yang sepahit mungkin karna hal pahit biasanya
akan tak terlupakan dan manis untuk dikenang.

Gw udah ngerasain merantau diusia 13 tahun.
dan selama 6 tahun

Gw udah pernah ngerasin jualan stiker meskipun gw masih bisa makan
Gw udah pernah ngerasain jual darah demi untuk sekantong makan siang
Gw udah pernah jadi pengamen di Dago

Gw udah ngerasain gimana rasanya jadi kurir diperantauan yang mesti tetap menghantar surat diiringi dengan suara malam takbiran Idul Fitri.
Gw udah ngerasain gimana rasanya bangun sebelum ayam jantan terbangun, berangkat kejakarta untk mencari kerja, kembali lagi kebandung untuk bekerja, sambil tetap menyelesaikan kuliah

tapi itu semua hanya hal kecil yang tak ada artinya...
tapi patut dihargai untuk menghargai diri gw sendiri.

Maju terus Fan...!!!
sekali lagi gw ingetin meskipun kau sdha bekerja di Ruang Ber AC, jangan lupa:
Terik matahari adalah Hangat...
digin malam adalah Hagat....

Ya Allah.....
terima kasih telah kau percayakan hamba untuk menjalani hidup yang Indah ini.

Wednesday, September 21, 2011

26 September 2011




Dear riri rahmayati tasran...

terima kasih sudah mau bertahan sejauh ini untuk gw,
gw sayang banget sama lo.....
apapun yang gw lakukan, rasanya selalu ini aku bagi dengan kamu.
terima kasih sudah mau menangis dan tertawa bersama gw.


18 bulan ini penuh dengan makna...
kita udah pernah berantem sangat hebat serasa hampir-hampir tak mungkin bisa buat bersatu lagi,
unyun pernah teriak dan menangis sekencang2xnya dan merasa sebenci2xnya dan sangat menesal kenal sama gw.
TAPI.... KENYATAANYA....
"LOVE IS ALL THAT WE NEED"

kita masih bersatu sayang..,,, sampai hari ini,,,,
sampai malam ini aku menuliskan ini....


Gw pernah ngerasa sangat kesal dan pengen marah semarah2xnya sama unyun,
TAPI.... KENYATAANYA....
"LOVE IS ALL THAT WE NEED"

kita masih bersatu sayang..,,, sampai hari ini,,,,
sampai malam ini aku menuliskan ini....

Aku rasa,,,, semua yang ada dari diriku dan masa laluku sudah unyun ketahui...
aku berharap unyun menerimaku dan masa laluku...

Aku rasa,,,, semua yang ada pada unyun sudah aku ketahui semuanya ...
aku telah menerima unyun apa adanya......



BAHAGIAKU bisa menjadi pendampingmu nyunnn....
JANGAN MENYERAH SAYANG,.....

Sunday, September 18, 2011

Prajabatan Kementerin PU (14 september sd 21 Oktober 2011)

Tanggal 14 september sampai dengan 21 oktober 2011,
gw akan mengikuti prajabatan untuk menjadi PNS 100%.

Huff..... senangnya... :p (seperti kembali kehidupan lama diasrama)

Prajabatan tahun ini berlokasi di balai diklat PU Wilayah V Medan.
lokasinya di Jalan sakti lubis/busi no: 7a

gw dapat kamar diLantai III no: 303. sekamar sama sang pengantin baru
"raja hari simargolang" (congrats bro....)




Tanggal 13 september 2011.
Hmm... sampai dikamar ini.
kamar dengan 2 tempat tidur, lemari yang banyak dan kipas angin.
gedung ini terdiri dari 3 lantai. masing2x lantai ada sekitar 15 kamar. dengan keadaan yang ga jauh berbeda (hotel melati)...
Mulai malam ini makanan akan disediakan oleh panitia.

Tanggal 14 September 2011
Materi hari ini adalah: Dinamika Kelompok
Panitia seperti kurang persiapan..
dari 2 kelas yang berjalan hanya ada satu pengajar bergantian.
Nama Pengajarnya Ibu Rohani M.M
Hari ini berliau ngasih tugas yang sulit. yaitu:
1. Sebutkan 2 pengalaman manis dalam hidup anda
2. sebutkan 2 pengalaman pahit dalam hidup anda
3. sebutkan 2 orang yang pernah anda sakiti
4. sebutkan 2 orang yang pernah anda bahagiakan
5. sebutkan
6. sebutkan hal yang ingin anda capai hair ini dan masa depan

Tanggal 15 Oktober 2011.
Materi hari ini adalah: Sistem Penyelenggaraan Pemerintah
Hari ini pengajarnya bernama Hemat Tarigan M,H
seorang yang berpengalaman namun banyak VULGAR... Tapi pengetahuannya "dalam".
80% yang beliau ajarkan diluar dari materi yang seharusnya.
kami tidak bisa menyalahkan beliau, karna dia baru tau materi yang akan diajarkan 20 Menit sebelum masuk kelas. (mungkin efek dari kekurangsiapan panita tadi)
pesan saya pribadi untuk beliau adalah:
JANGAN PERNAH MENEPELEKAN ORANG YANG MENCOBA MENJAWAB PERTANYAAN ANDA.
Sekilas Tentang Materi...
Indonesia adalah pulau-pulau penting yang terbentang disekitar India dari kepulauan Andaman sampai dengan Kepulauan Marshall.


Tanggal 16 Oktober 2011
Materi Hari ini adalah: Manajemen Perkantoran Modern.
Nama Pengajarnya adalah: Westerling Siregar.
Hmmmm... Maasih samaaa... materinya lebih banyak bercerita tentang kepegawaian.
dan sepertinyapeserta memang lebih tertarik bahasan ini.
Alhamdulillah.. gwdapet kepastian langsung dari orang BKN mengenai Ijazah S1 gw.
katanya bisa digunakan untuk penyesuaian Izajah.
Orangnya Rendah hati dan Sangat terbuka.
Sekilas Tentang Materi...
- Jam Kerja PNS 1 Minggu adalah 37,5 Jam
- Izin Belajar adalah tidak meninggalkan tugas sehari hari, sedangkan tugas belajar adalah dibebaskan dari tugas sehari-hari


Tanggal 17 Oktober 2011
Materi Hari ini: Hari ini baris berbaris...
diajar oleh 3 orang tenaga bantuan dari TNI AD Bukit Barisan.
sama seperti kemarin... 30 % praktek dan 70% CERITA...
hahahaha..
kata2x yang paling gw ingat adalah:
Kita sama2x kAin Lap....
Mereka ada;ah ornag yang rendah hati dan apa adanya.
Oia... katanya bonus mereka mengajar sehari sekitar 4 juta loh... hebattt

Tanggal 18 Oktober 2011...
Hari ini Minggu... hampir 75 persen peserta jalan2x keluar menikmati kota medan dan kembali kerumah masing2x...
so what I'm Doing:
- Nyuci
- Mikir
- Pangkas Rambut
- Nyetrika
- Bersosialisasi dengan teman2x
- Mencoba mengerjakan tugas... tapi GAGAL

Tanggal 19 Oktober
Materi Hari ini: Etika Organisasi Pemerintah
Nama Pengajarnya: Erick Simanungkalit Simanjuntak S.E, M.M
Ini hari pertama dimana pengajarnya betul2x menjangkau dan mengajarkan materi.
Beliau betul2x membahas tentang apa yang ada didiktat, dan cara penyampainnya sangat bersemangat.
Beliau mengajarkan bagaimana seharunya seorang PNS bersikap didalam dunia kerja, apa yang menjadi hak dan kewajiban PNS.
Ada kata2x bagus yang beliau berikan diakhir pembelajaran:
- Try to Love Yourself, siapapun kamu, apapun yang kamu lakukan, sekecil apapun itu, cobalah jalani dengan maksimal dan Tersenyumlah...
- Stop to make your self perfect, karna ga ada mamnusia yang sempurna. jangan sombong. Jalani hari ini dan tetap tersenyum..





Tanggal 20 Oktober 2011
Matera Hari ini: Budaya Kerja Organisasi Pemerinta
Nama Pengajarnya: Yusran Pasaribu S.Sos
Cara mengajarnya sangat menjemuhkan. monoton hanya mejelaskan saja.
memang sih ada 2 game yang dimainkan tapi tak jelas arah dan tujuannya.
ada dua kali diskusi kelompok yang kurang jelas arah tujuannya.
namun positifnya dari beliau adalah seluruh waktu benar2x termanfaatkan.
satu materi yang aku ingat:
Ciri-ciri orang terlatih adalah,
- Menyukai pertukaran Pendapat
- memecahkan masalah secara mandiri, kreatif dan tidak menyukai akal bulus
- menyesuaikan diri untuk kehidupan sosial dan pribadinya
- memahami dan menghargai lingkungannya
- mempersiapkan diri dengan pengetahuan dan kemampuan khusus
- berpartisipasi loyal kepada kehidupan rumah tangga, sekolah dan bangsa.

Tanggal 21 Oktober 2011
Matera Hari ini: Kepemerintahan yang Baik
Nama Pengajarnya: Ibu Rohani M.M
Kembali ketidksiapan panitia tertnjukkan. seharusnya hari ini ada pemateri dari jakarta.
tapi pemateri tersebut berhalangan hadir sehingga mengharuskan panitia untuk mengundang pamateri lain. yang hadir kali ini adalah pengajar pertama kali yaitu ibu rohani.
Cara penyampaian ibu Rohani sangat bagus, antusias dan sedikit berlogat aceh.
Ilmunya cukup dalam khususnya yang menyangkut agama.
Kasian juga ibu ini harus bolak-balik karna diminta mengajar dadakan seperti ini.

Fakta Hari ini


Yap... Alhamdulillah... Aku bisa sampai dihari ini.
Terima KAsih Ya Allah... My Khaliq...

Hari ini aku lagi pengen ketenangan...
Aku diam mess... ga ikutan teman2x yang lagi pulang kerumah.

oia.... mulai dati tanggal 14 september sd 1 oktober 2011 aku sedang Prajabatan.

hari ini minggu, 18 september 2011.
Aku banyak diem dikamar.

- Today, I am just a Finder... not a Founder...
- Seharusnya aku jadi Host jejak perualang atau mancing mania atau wara wiri,.. mungkin akan lebih bahagia. Tapi apa aku terjebak dengan Imaginasi orang banyak, menjadi PNS.
- Semua yang hadir dalam prajabatan ini mempunyai cerita masing2x untuk sampai disini, cerita sedih, cerita sangat sedih, bahkan cerita sadisss...

Friday, September 16, 2011

How can I go To bali With 81rb (One way.. From Bandung)






gini caranya sob....

Bandung - Jogja : 24.000 (kereta Ekonomi Pasundan)
Jogja - Banyuwangi : 31.000 (kereta Ekonomi Mutiara Tanjung)
BAnyuwangi - Pelabuhan : Jalan Kaki Aja... cuma 500 Meter
Pelabuhan - Gilimanuk : 6000 (Kapal Fery)
Gilimanuk - Denpasar : 20.000 (Bus kecil 3/4)

JUST: 81.000

itu Rincian perjalanan sampai ke Denpasar....

TIPS:
Komitment Kalo lo siap secara mental dan memang berniat mencari teman...
Terbukalah dan tetap berhati-hati...
On TIME (walaupun kereta ekonomi hampir tak pernah Ontime)

Tuesday, September 13, 2011

Pulau Tidung


Tiba2x semangat pengen nulis tentang perjalanan2x yang udah pernah gw laluin secara backpaker:

Pulau Tidung


Ringkasan Perjalanan:
-> Dago (kostan) - Stasiun Dago: Rp. 2.500,-
-> stasiun Dago - Gambir : 30.000 (Kereta Bisnis)
-> Gambir - Muara Angke(Pelabuhan) : 15.000 (harga sebenarnya 50rb dengan taksi)
-> Muara Angke (ane tidr dikapal, numpang nunggu sampe pagi)
-> Muara Angke - Pulau Tidung : 33.000
-> Penginapan : 50.000 (sebenarnya 400rb, cuma ane gabung sama backpaker yang lain)
-> sewa alat Snorcling : 40.000

Thursday, August 18, 2011

Merdeka atau Merdeka...!!!

17 agustus tahun ini bertepatan dengan 17 ramadhan
dan ini bertepatan dengan 17 Agustus tahu 1945...

GREAT!!!
Bung Karno waktu memproklamirkan kemerdekaan kita dulu lagi puasa ga ya?

Tuesday, July 12, 2011

About The Feeling ......

Menjalani keidupan adalah ibarat berlayar dengan dengan mendayung dan layar sederhana.

saat angin kencang datang kita tidak membutuhkan sang dayung,
tapi bukan berarti dayung tersebut bisa kita buang...
Jangan... karna angin tak bertiup selamanya.

saat angin bergerak tak sesuai dengan arah yang kita tuju,
beberapa cara dapat kita gunakan..
berusaha keras melawan angin dengan modal dayung yang kita miliki,
mengayuh perlahan dengan tujuan mempertahakan arah,
mengikuti saja arah angin bergerak dengan harapan mendapatkan tempat yang lebih baik,
atau berdoa....

Monday, July 4, 2011

Jogja....

Selalu antusias mengunjungi kota ini...
Penduduk yang ramah, malioboro, bringharjo, minota, borobudur, prambanan, dan lain2x...

tapi yang paling de best adalah Malioboro...
saya sangat suka jalan2x disini.
disamping murah... varian oleh2xnya pun banyak....


Jogja... I'm coming...

Thursday, June 16, 2011

CINTA

cinta...
bukanlah pamrih...
berfikirlah bahwa kau harus selalu membahagiakan pasanganmu tanpa sedikitpun mengharapkan balasan, karna pasanganmu akan melakukan hal yang sama.

cinta....
bukanlah prestasi...
tak ada perlombaan atau kompetisi disini,
semua harus berjalan ikhlas tanpa prestesi..

cinta....
bukanlah nominal..
tak usah kau hitung-hitung,
karna tak ada angka pasti disini..

cinta....
yang membuatku menuliskan ini...


BIru...

Stabil

Kestabilan Keadaan dimana sutu Objek berada dititik 50 dari 100 titik yang tersedia...
tidak melenceng sedikitpun...
Keadilan adalah keadaan dimana semuanya merasa Adil....

apakah itu mungkin?

Bumi dan isiinya tidak akan pernah benar-benar stabil...
Semuanya akan terus berjalan agar kehidupan terus bergerak...

Thursday, May 5, 2011

Ukuran Kehidupan (tentang Hidup)

Kalo hidup diibaratkan seperti tangki bensin maka jadinya begini:

Lo bisa isi apapun dalam tangki bensin ini...
Lo penuhin dengan air, Volume bensin ditakaran speedometer tetap akan naik ke posisi FUEL..
Lo penuhin dengan minyak tanah, Volume bensin ditakaran speedometer tetap akan naik ke posisi FUEL..
Lo penuhin dengan Solar, Volume bensin ditakaran speedometer tetap akan naik ke posisi FUEL..
Lo penuhuin dengan premium, Volume bensin ditakaran speedometer tetap akan naik ke posisi FUEL..
Lo Penuhin dengan Pertamax, Volume bensin ditakaran speedometer tetap akan naik ke posisi FUEL..

tapi.... apa jadinya???

Monday, May 2, 2011

Kemenangan

sebelum ini benar-benar lupa

kadang kemenangan bukanlah yang sebenar kita cari
kadang kemenangan adalah justru yang harus kita hindari

Bisa jadi Kalah adalah menang yang sebenarnya
bisa jadi sebuah finish adalah garis start yang sebenarnya
bisa jadi titik hitam adalah Putih yang sebenar-benarnya

Bisa Jadi Air mata adalah bahagia yang sebenarnya
Bisa jadi Keringat adalah Dosa yang sebenarnya

Lelah adalah Puncak Kekuatan
Memang adalah Puncak Kekalahan
Kekalahan adalah awal kemenangan

Love u My Semangat

Friday, April 29, 2011

Orang Yang Ga ada disurga

Tadi siang pas istirahat Ngobrol sama temen-temen
Ga sengaja Terjadilah Joke ini:

Alkisah...
Pada Hari Kiamat nanti Tuhan Memerintahkan kepada seluruh penduduk Surga dan Neraka
Untuk membandung sebuah jembatan untuk menghubungkan surga dan neraka.
Maka penduduk dimasing-masing tempat segera melaksanankan perintah itu.

Penduduk neraka segera bergerak cepat membangun sebuah jembatan dari arah neraka,
akan tetapi sampai deitengah penduduk neraka tidak melihat penduduk surga bergerak membagun jembatan dari arah mereka...

Melihat Hal tersebut penduduk neraka Berteriak:
Woi.. Penduduk Surga. Mana Jembatan ente?
Penduduk surga pun balik menjawab:
Maaf gan... Disini ga ada Orang PU.

:P

Wednesday, April 27, 2011

Bicara tentang "Sang Ustad"

Kmrn dapet Forwardan Email dari seorang temen dijakarta,
Yang berisi tentang beberapa lembar buku yang ditulis oleh ssalah seorang mantan ustad kami.

Katanya beberapa hari yang lalu dia baru ketemu sama ustad itu,
Inisial Ustad kami itu adalah SI.

Dulu waktu dipesantren ustad SI ini megajr mata pelajaran "Al-quran HAdits" dan berap mata pelajaran Islam Lainnya..

Tapi... Hari ini beda.
Sang Ustad telah berpindah Agama..

Ya ini nyata...
Sang Ustad sekarang telah menjadi seorang Pendeta..

Aku tidak akan menghakiminya..

Friday, April 15, 2011

Tentang Hidup Juga

BUs PO Harum Manis (kalo Ga Salah)
Cipularang, 30 Mei 2010..

Hari ini gw dapet pelajaran baru
TErnyata Hidup bukan selamanya untuk memilih
Tapi juga hidup adalah memilah...

Pada dasarnya DIA telah memberikan semua jalan terbaik untuk kita
dan kita harus memilah yang paling tepat untuk kita

Memilih menurut gw adalah mengambil sebuah pilihan dan mengabaikan pilihan lain...
sedangkan memilah adalah mengambil semua pilihan dan memulai untuk memilah (menyaring) yang terbaik dan yang terdahulu kita lakukan sebelum melakukan pilahan yang sempurna..

Sekarang belum saatnya memilih...
Pilihan ga selalu tepat..

Yang terbaik adalah kalo kita memilah,
karna semua yang sampai kehadapan kita adalah yang terbaik yang dberikan olehNYA..
dan akan berguna pada waktunya...

(tulisan ini aku tuliskan... walaupun aku sudah hampir lupa maknanya...)
Medan 16 April 2011 jam 01.19 Pagi

Wednesday, April 13, 2011

"Riri Rahmayati Tasran"

Riri
Berasal dari kata "Rir" yang Dalam bahasa Portugis artinya "tertawa"

Rahmayati
Terdiri dari 2 suku kata, yakni Rahman dan Hayati
Rahman Berasal dari bahasa Arab yg artinya "Penyayang"
Hayati berasal dari bahasa arab yang artinya "Hidup"

Tasran
adalah nama dari ayahnya, yang maknanya dia adalah anak Ayah.

Dengan demikian kesimpulannya:
Riri Rahmayati Tasran adalah seorang wanita yang Periang, Penyayang dan sangat menghargai Kehidupan dan dia adalah anak papanya yang tercantik :)....


I LOve U My Riri tasran

Tentang "Hal Indah"

Antara Tebing Tinggi dan Siantar
Jam 22:18, 11 Februari 2011

Hal Indah Biasanya Ga Mudah
Hal Indah Biasanya Agak Lama Didapatnya
Hal Indah BIasanya Ga lama Bertahannya

Tapi....
Semua orang tetap menginginkan Hal Indah Dalam Hidup Singkatnya

Jika memang hal indah itu harus bersusah payah,
Mengapa ita tidak siap Untuk selalu bersusah payah untuk selalu mendapatkan hal indah dalam hidup kita...

Semoga kita selalu dalam keindahan,
Lahir sebagai keindahan,
Tumbu memberikan keindahan,
Mati meninggalkan keindahan..

Amin

Sunday Morning (Saya Suka Lagu Ini)

Sunday morning rain is falling
Steal some covers share some skin
Clouds are shrouding us in moments unforgettable
You twist to fit the mold that I am in
But things just get so crazy living life gets hard to do
And I would gladly hit the road get up and go if I knew
That someday it would bring me back to you
That someday it would bring me back to you

That may be all I need
In darkness she is all I see
Come and rest your bones with me
Driving slow on sunday morning
And I never want to leave

Fingers trace your every outline
Paint a picture with my hands
Back and forth we sway like branches in a storm
Change the weather still together when it ends

That may be all I need
In darkness she is all I see
Come and rest your bones with me
Driving slow on sunday morning
And I never want to leave

But things just get so crazy living life gets hard to do
Sunday morning rain is falling and I’m calling out to you
Singing someday it’ll bring me back to you
Find a way to bring myself home to you

And you may not know
That may be all I need
In darkness she is all I see
Come and rest your bones with me
Driving slow on sunday morning
And I never want to leave

Otak gw Ingin Berlari

Akhir-akhir ini gw lagi ngelewati tahapan yang gw beri nama "Bimbangphobia"
gw bimbang sama pekerjaan yang gw jalanin sekarang
gw bimbang sama tindakan-tindakan yang gw lakukan

Ide - ide gila gw mulai ga bisa terpendam...
akhir - akhir ini gw menjadi org yang sangat haus akan hal baru.
Gw hampir ga pernah nonton tv selain Metro tv,
gw hampir ga pernah benar - benar bengong

Gw lagi cari BEASISWA
Gw lagi cari Pekerjaan Baru

Gw udah bosen dengan Kehidupan PNS,
Gw ga pengen bertahan terus menerus seperti dan perlahan-lahan merasa seolah nyaman!

Monday, April 11, 2011

Tersesat

Mungkin dengan Tersesat Kita menemukan Jalan Sebenarnya
Mungkin dengan Tersesat Kita menemukan Jalan yang lebih cepat sampai

Bukalah matamu...
Bukan tak mungkin Tersesat akan memberikan pengalaman baru
Bukan tak mungkin Tersesat menyelamatkanmu akan bahaya di Depanmu

Kepalkan Tangamu... Hadapilah
bukan tak mungkin Tersesat akan menguji kekuatanmu yang sebenarnya...
bukan tak mungkin Tersesat akan menjadikanmu Lebih Kuat...

Nikmatilah...
Tersesat akan Memintarkanmu...
Tersesat akan Mendewasakanmu...

Tersesatlah dengan Ikhlas...
InsyaAllah Itu adalah Jalan yang benar...
Tersesatlah dengan tabah...
Karna mugkin Rezeki baru yang leih besar menunggumu...


Just Be Posittive... :)
Have a memorable days...

Semoga hari ini kita tersesat kejalan yang Benar

Thursday, March 17, 2011

Jalan Terbaik dengan Kondisi terburuk

Saya Terdampar di Ruangan TU (Tata Usaha)
Kementerian Pekerjaan Umum Balai Wilayah Sungai Sumatera II
sebagai CPNS 2010 dengan Jabatan Kacung (sebenarnya Staff Adm. dan Pembuat Daftar Gaji)

Apakah benar mimpi-mimpi ini akan dimulai dari sini.
apakah benar rencana-rencana gila itu akan dimulai dari sini.

ya... kadang jalan terbaik memang tidak dimulai dari jalan yang mulus.
kadang kala jalan tercepat menuju suatu tempat memang harus dilalui melalui jalan Kecil yang jauh lebih kasar dan lebih berlubang.